Panduan Seleksi Mandiri 2021
Selain SNMPTN dan SBMPTN, ada jalur masuk PTN lainnya yaitu Seleksi Mandiri.
Selama ini persiapan belajar untuk seleksi mandiri banyak dijadikan prioritas setelah SNMPTN atau UTBK. Padahal, kuota penerimaannya ga kalah banyak.
Nah, artikel ini akan membahas seluk-beluk seleksi mandiri meliputi:
- Jenis-jenis seleksi mandiri
- Informasi seleksi mandiri berbagai PTN
- Jadwal seleksi mandiri
- Biaya kuliah seleksi mandiri
Buat kamu yang akan daftar kuliah, aku saranin kamu baca artikel ini sampai habis atau kamu bisa simpan/bookmark untuk dibaca-baca lagi di kemudian hari.
Daftar isi
Apa itu Seleksi Mandiri PTN
Seleksi Mandiri PTN merupakan penerimaan mahasiswa baru di suatu PTN yang diadakan dan dikelola sendiri oleh perguruan tinggi, di luar SNMPTN dan SBMPTN.
Jadi misal UI atau UGM ngadain penerimaan khusus di luar SNMPTN dan SBMPTN, maka itu termasuk jalur Seleksi Mandiri.
Selama ini persiapan belajar untuk seleksi mandiri banyak dijadikan prioritas setelah SNMPTN atau UTBK. Padahal, kuota penerimaan seleksi mandiri ga kalah banyak dibandingkan dengan SNMPTN atau SBMPTN.
Misalnya di UI, kuota untuk S1 reguler melalui SIMAK UI sebanyak 50% dari total kuota. Kuota untuk SBMPTN 30% dan SNMPTN hanya 20%.
Dengan kebijakan seperti itu, entah kenapa masih banyak anak yang kurang memprioritaskan belajar SIMAK UI, padahal kuotanya jauh lebih banyak.
Gimana dengan kuota jalur mandiri di PTN lain?
Secara umum, kuota maksimal jalur mandiri yaitu 30%, meskipun ada beberapa PTN (BHMN) yang diberi kewenangan sampai 50% seperti UI.
Dengan kondisi seperti ini, maka sebaiknya kamu lebih menganggap serius jalur ini dan mulai mempersiapkannya juga jauh-jauh hari.
Manfaatkanlah segala ruang dan kesempatan yang ada, karena memang persaingan di setiap jalur juga tidak mudah.
Jenis-jenis Seleksi Mandiri PTN
Karena dikelola sendiri oleh masing-masing PTN, maka mekanisme seleksi mandiri S1 PTN berbeda-beda.
Beberapa mekanisme Seleksi Mandiri PTN yaitu:
1. Ujian Mandiri/Tulis
Merupakan mekanisme Seleksi Mandiri S1 PTN melalui ujian / tes tertulis.
2. Seleksi rapor dan portofolio
Merupakan mekanisme Seleksi Mandiri S1 PTN melalui seleksi raport dan portofolio.
Jadi mirip dengan SNMPTN, tapi diadakan secara mandiri oleh PTN yang bersangkutan.
3. Seleksi nilai UTBK
Merupakan mekanisme Seleksi Mandiri S1 PTN melalui nilai UTBK siswa. Jadi PTN ga mengadakan tes lagi, tapi cukup melihat hasil UTBK calon mahasiswa untuk kemudian dirangking.
Jadi pendaftar harus ikut UTBK sebelumnya.
4. Seleksi mandiri dengan penilaian campuran
Merupakan mekanisme Seleksi Mandiri S1 PTN dengan menggabungkan beberapa mekanisme di atas.
Jadi, misalnya, ga hanya melihat nilai UTBK, tapi juga melihat nilai rapor atau portofolio siswa.
Jadwal & informasi jalur mandiri beberapa PTN
Jadwal seleksi mandiri tahun 2021 saat ini belum ada.
Sebagai gambaran, berikut ini jadwal pendaftaran seleksi mandiri dan mekanisme seleksi di beberapa PTN tahun 2020 kemarin.
Perlu diketahui, jadwal dan mekanisme tahun 2020 ini menyesuaikan dengan kondisi COVID-19.
Jadi, kalau tahun 2021 nanti pandemi udah mereda, maka kemungkinan besar jadwal pendaftaran atau ujian bisa lebih awal lagi.
PTN | Pendaftaran | Ujian/Tes |
---|---|---|
SIMAK UI | 19 Juli-28 Juli 2020 | 5 Agustus 2020 |
UTUL UGM | 15 Juli-10 Agustus 2020 | Nilai UTBK, rapor, kriteria lainnya |
Seleksi Mandiri ITB | 1-23 Juli 2020 | Nilai UTBK, rapor, kriteria lainnya |
Ujian Mandiri Unair | 27 Juli-8 Agustus | 15-16 Agustus 2020 |
Seleksi Mandiri Undip | 21 April-20 Juli | Rapor dan portofolio |
Seleksi Mandiri Unpad | 30 Juni-4 Agustus 2020 | Nilai UTBK atau ujian 8-9 Agustus 2020 |
Seleksi Mandiri ITS | 3-23 Agustus 2020 | Nilai UTBK atau TKA ITS |
Seleksi Mandiri UB | 3-23 Agustus 2020 | Nilai UTBK & prestasi |
Seleksi Mandiri IPB | 20 Juni-7 Agustus 2020 | Nilai UTBK |
SMMPTN Barat | 10 Juli-22 Agustus 2020 | 25-26 Agustus 2020 |
Seleksi Mandiri UNJ | 20 Mei-26 Juli 2020 | 29 Juli |
Seleksi Mandiri Unnes | 18 Mei-23 Agustus 2020 | Rapor dan portofolio |
Seleksi Mandiri UNS | Juni - Agustus 2020 | Nilai UTBK, Ujian Tulis dan Jalur Prestasi |
Seleksi Mandiri UNY | April - Agustus 2020 | Nilai UTBK, Ujian Tulis dan Jalur Prestasi |
UPN Veteran Jatim | 15 Juli-25 Agustus 2020 | Nilai UTBK, rapor & prestasi |
Biaya Kuliah Jalur Mandiri PTN
Biaya kuliah jalur mandiri tergantung kebijakan masing-masing PTN.
Ada PTN yang kebijakan biaya yang diterima Seleksi Mandiri sama dengan SNMPTN dan SBMPTN.
Misalnya, jika kamu diterima di S1 Reguler melalui SIMAK UI, maka perlakuan kebijakan biayanya akan sama dengan mahasiswa yang diterima di jalur SNMPTN dan SBMPTN.
Namun, banyak juga PTN yang mengenakan uang pangkal atau UKT Khusus bagi yang diterima di jalur mandiri.
Misalnya, jika kamu diterima di ITB melalui jalur mandiri, maka seluruh calon mahasiswa secara otomatis akan dikenakan besaran UKT5, sesuai Fakultas/Sekolah yang menerimanya dan Iuran Pengembangan Institusi
So, sebelum mendaftar di jalur mandiri PTN, kamu wajib banget mengecek kebijakan biaya kuliah bagi mahasiswa yang diterima melalui seleksi mandiri.
Oke deh. Semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi kamu yang akan mengikuti seleksi mandiri tahun 2021 nanti.
Kalau masih ada pertanyaan, bisa kamu tulis di kolom komentar ya.
Artikel ini akan aku update kalau ada informasi tambahan atau update terbaru.
So, jangan lupa bookmark/simpan artikel ini buat kamu baca lagi di kemudian hari.
Good luck! :)
Penulis
Halo,
aku Ari
Aku alumni Sekolah Tinggi Akuntansi Negara Tahun 2011 spesialisasi Akuntansi Pemerintahan. Follow Instagramku @aricandra dan twitter @aricandra ya. Thank you! :)